Kajian Tajwid Pengertian Mad Farq dan Cara Membacanya |
Benangmerahdasi -Kajian Tajwid
No : 018
Kitab: ﻫﺪﺍﻳﺔ ﺍﻟﻤﺒﺘﺪﺋﻴﻦ ﻟﺘﺼﺤﻴﺢ ﺍﻟﻔﺎﻅ ﺍﻟﻘﺮﺍﻥ
Oleh: Umi Asmax
Bismillahirrohmaanirrohiim
Semoga sengan kajian ini, kita benar-benar bisa menjadi pembaca Al Qur'an yang baik dan benar menurut
ﻗﺮﺍﺀﺓ ﺍﻣﺎﻡ ﻋﺎﺻﻢ ﻋﻦ ﺭﻭﺍﻳﺔ ﺣﻔﺺ ﻣﻦ ﻃﺮﻳﻖ ﻋﺒﻴﺪﺑﻦ ﺍﻟﺼﺒﺎﺡ
Hukum Bacaan Mad Far'i
1. Mad Wajib Muttashil
2. Mad Jaiz Munfashil
3. Mad Aridllissukun
4. Mad Badal
5. Mad lazim kilmi mutsaqqol / مد لازم كلم مثقل
6. Mad lazim kilmi mukhoffaf
7. Mad farq مد فرق (pembeda)
Apabila ada hamzah Istifaham bertemu dengan Al/ ال maka harus di sebut Mad Farq yang harus di baca panjang sama dengan panjangnya Mad Lazim Kilmi.
Karena, sebenarnya mad ini termasuk Mad Lazim kilmi juga.
Mad ini disebut mad farq (beda), karena dengannya kita dapat membedakan antara kalimah yang untuk bertanya (Istifham) dan kalimah yang untuk berita (khobar)
Baca juga: Hukum mim mati bertemu huruf hijaiyahDan mad farq terdiri dari kalimah yang berarti istifham (tanya) Mad ini di Al Qur'an, terdapat pada:
1..قلءالذكرين اصله قل أألذكرين
(Terdapat di surat Al An'am Ayat 142-144)
2. .قل ءالله اذن لكم اصله قل أألله اذن لكم
Qul Aaallahu Adzinalakum Ashluhu Qul A allahu adzinalakum
(terdapat di surat Yunus 56)
3. .ءالئن وقد كنتم اصله أألان وقد كنتم
(terdapat di surat Yunus ayat 51)
4. ءالله خير
Aaallahu Khoirun
(terdapat di surat Annamel Ayat 59)
5. .ءالئن وقد عصيتم
Na waqod 'asbhoitum (terdapat di surat Yunus Ayat 91)
Keterangan:
(Nomor 1-2) Termasuk juga bacaan Mad lazim kilmi mutsaqqol
(Nomor 3) Termasuk juga bacaan Mad Lazim kilmi Mukhoffaf .
Lafald tersebut di atas sebenarnya terdiri dari dua kalimah
1. Hamzah Istifham (Hamzah yang pertama)
2. kalimah sesudahnya
Agar mudah mengucapkan lafald-lafald tersebut, dan di ketahui bahwa lafald-lafald tersebut dari kalam Istifham, maka di baca panjang (mad)
Baca juga: Hukum Bacaan Mad Far'iPengecualian
الان / Al aana
Yang di baca pendek, terdapat pada Surat Al An'am ayat 66
الان خفف الله......الايه
Alasannya karena lafald tersebut terdiri dari satu kalimah.
Syarat-syarat Mad Farq
1. Di baca Mad
2. Berupa Hamzah Istifham yang bertemu Al / ال.
3. Terdiri dari 2 kalimah
4. Di baca panjang 6 harokat / 3 Alif
Wallahu A'alam
Bersambung ...
Mad Lazin Harfi mutsaqqol dan Mad Lazim Harfi Mukhoffaf.
0 komentar:
Posting Komentar